28.5 C
Mataram
Monday, October 14, 2024

2 Tahanan Polsek Prabarda Kabur dengan Merusak Gembok

Must read

Lombok Tengah, NTB – 2 tahanan curas Polsek Praya Barat Daya, Polres Lombok Tengah inisial HN dan BN kabur dari sel pada Selasa, 12|06|2024.

Kaburnya tahanan ini diketahui karena merusak gembok sel tahanan.

Kasi Humas Polres Lombok Tengah IPTU Lalu Brata Kusnadi membenarkan kejadian tahanan kabur tersebut.

Ia mengatakan, sebelum tahanan Polsek tersebut kabur, petugas piket sudah melakukan pengecekan pada pukul 02.00 malam, kemudian ketika dicek lagi pada pukul 05.00 dini hari, para tahanan tersebut sudah tidak ada di sel.

“Kronologisnya, sekitar pukul 02.00 petugas piket melakukan pengecekan sel tahanan, dan terlihat tahanan masih tertidur. Baru kemudian dicek pada pukul 05.00 dini hari, para tahanan sudah tidak ada di dalam sel.” Ungkapnya.

Untuk saat ini pihak kepolisian sedang memburu para tahanan yang kabur tersebut dengan melakukan koordinasi dengan Polsek maupun Polres yang lain.

“Kepolisian saat ini sedang memburu para tahanan.” Jelasnya.

Kepolisian juga menghimbau kepada para tahanan untuk segera menyerahkan diri.

- Advertisement -spot_img

More articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest article