32.5 C
Mataram
Tuesday, February 18, 2025

Curi Ponsel Anggota Polisi, Remaja Diamankan Tim Puma Polresta Mataram

Must read

Mataram, NTB – Seorang remaja berinisial AM (24) di Kota Mataram, diamankan Tim Puma Polresta Mataram terkait kasus pencurian ponsel.

Dugaan perbuatan kriminal itu dilakukan AM saat pertandingan futsal di Gelanggang Pemuda, Kelurahan Dasan Agung, Kota Mataram.

“Diduga AM melakukan pencurian handphone merk iPhone,” kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Mataram Kompol I Made Yogi Purusa Utama saat dihubungi, kamis (23/11/2023).

Yogi mengungkapkan, polisi melakukan penyelidikan setelah korban membuat laporan. Dalam kejadian itu, korban yang juga anggota polri, kehilangan satu ponsel.

Sebelumnya ponsel itu disimpan korban diatas tas yang ditinggal di bangku tribun, untuk mengambil bola futsal di rumahnya di lingkungan seruni.

“Korban berada di gelanggang pemuda untuk bertanding futsal. Merasa aman karena banyak teman-temannya yang menunggu, korban nekat meninggalkan HP-nya untuk mengambil bola futsal di rumahnya, di lingkungan seruni. Saat kembali, dilihatnya tidak ada lagi ponsel di atas tasnya,” ujar yogi.

Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp. 12.500.000.

Polisi yang melakukan pengejaran, akhirnya menemukan  AM berikut ponsel tersebut, di lombok timur.

“Yang pasti barang bukti dan pelaku sudah diamankan Tim Puma Polresta Mataram,” pungkas yogi.

Saat ini,  pelaku AM ditahan di mapolresta Mataram guna proses hukum dan penyidikan lebih lanjut.

“Pelaku disangkakan Pasal 362 KUHP tentang pencurian, dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara,” tutup Yogi.

- Advertisement -spot_img

More articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest article